Menjadi juara 2? ya lumayan baguslah. Pada ajang kompetisi MURAL yang di selenggarakan oleh Universitas Indonesia pada tanggal 29 September 2017, Alhamdulillah Tim Mural SMAN 2 Kota Tangerang Selatan berhasil meraih juara 2. Perjuangan yang lumayan tidak ringan, karena lawannya bukan hanya dari kalangan sekolah sederajat, tapi juga dengan kalangan mahasiswa se-Indonesia. Juara pertama diraih oleh Universitas Indonesia (UI) dan juara tiganya iraih oleh Universitas Multi Media (UMM).
Lomba Mural ini merupakan bagian dari ajang "3th Annual Psuchology Summit" yang berlangsung mulai tanggal 19-30 September 2017. Annual kali ini mengusung tema "Mental Health for Everyone". 3rd Annual Psychology Summit merupakan acara yang berada dibawah BEM Fakultas Psikologi UI. Pada tahun ini, 3rd Annual Psychology Summit memiliki tujuan agar dapat menjadi wadah penyaluran minat dan bakat mahasiswa/i Fakultas Psikologi di bidang kesenian, keilmuan, dan olahraga. Tujuan lainnya adalah untuk meningkatkan social awareness masyarakat dan pemerintah terkait dengan isu kesehatan mental. Selain itu, 3rd Annual Psychology Summit juga diharapkan mampu menjadi wadah silaturahmi antar mahasiswa fakultas psikologi se-Indonesia
oleh karena itu harapan dari diadakannya lomba mural ini adalah untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian marsyarakat mengenai pentingnya mental health dalam bentuk karya mural. Oleh karena itu, 3rd Annual Psychology Summit mengajak seluruh peserta Mural untuk berpartisipasi dan membuat karya mural yang merepresentasikan tema dari mental health.
Mengapa mental health? menurut panitia, dewasa ini kesehatan jiwa merupakan isu penting yang mulai menjadi sorotan dunia. Hal ini juga didorong oleh meningkatnya prevalensi gangguan kesehatan jiwa yang terjadi di seluruh dunia. Hal inilah yang menjadi tujuan utama mengapa lomba ini perlu diselenggarakan dengan tema "Mental Health for Everyone".